Sosok Marc Marquez di musim MotoGP tahun 2013 ini banyak mengundang decak kagum seluruh dunia, Marc Marquez merupakan sosok Pembalap Muda MotoGP Paling Bertalenta
dan merupakan idola baru di dunia MotoGP, dimana disetiap seri MotoGP
ia selalumendominasi dan disebut-sebut sebagai salah satu pembalap
terhebat dimasa mendatang. Dilahirkan dengan nama lengkap Marc Marquez Alenta
pada tanggal 17 Februari 1993, di Cervera, Lleida , Spanyol. Ayahnya
bernama Julia Marquez dan ibunya bernama Rosser Alenta. Ia memiliki
adik bernama Alex Marquez yang juga berprofesi sebagai pembalap motor.
Namun tak banyak orang tahu bahwa Marquez mengawali karir balapnya di
dunia motocross. Pada usia 4 tahun, Marquez meminta hadiah Natal kepada
orang tuanya berupa sebuah sepeda motor mini yang memiliki roda di kedua
sisinya untuk menjaga keseimbangan, dan sejak saat itulah ia mulai
mengendarai sebuah motor.
Pada usia 5 tahun, jelas terlihat bahwa Marquez memiliki bakat alami dalam kecepatan. Ayahnya selalu melatihnya di lapangan terbuka dekat rumah mereka dan mulai mengikutsertakan Marquez dalam sebuah kompetisi balap motocross dan enduro. Marquez mendapati kejuaraan balap motocross lebih menyenangkan, di mana semua crosser akan melakoni balapan dengan fisik yang lebih tertantang. Ia juga menyukai kompetisi ini karena ia tidak perlu terlalu memikirkan catatan lap. Hanya dalam kurun 3 tahun, terbukti bahwa pilihan Marquez tidak salah. Ia berhasil menjadi juara dari kompetisi Catalan 50cc Motocross di tahun 2001, setelah sebelumnya hanya mampu menduduki posisi kedua di tahun sebelumnya. Prestasinya yang mengagumkan ini membuat Marquez ingin mencoba peruntungannya pada ajang balap road racing, yakni di kompetisi Conti Cup pada tahun berikutnya
Pada usia 5 tahun, jelas terlihat bahwa Marquez memiliki bakat alami dalam kecepatan. Ayahnya selalu melatihnya di lapangan terbuka dekat rumah mereka dan mulai mengikutsertakan Marquez dalam sebuah kompetisi balap motocross dan enduro. Marquez mendapati kejuaraan balap motocross lebih menyenangkan, di mana semua crosser akan melakoni balapan dengan fisik yang lebih tertantang. Ia juga menyukai kompetisi ini karena ia tidak perlu terlalu memikirkan catatan lap. Hanya dalam kurun 3 tahun, terbukti bahwa pilihan Marquez tidak salah. Ia berhasil menjadi juara dari kompetisi Catalan 50cc Motocross di tahun 2001, setelah sebelumnya hanya mampu menduduki posisi kedua di tahun sebelumnya. Prestasinya yang mengagumkan ini membuat Marquez ingin mencoba peruntungannya pada ajang balap road racing, yakni di kompetisi Conti Cup pada tahun berikutnya
Marc Marquez membuat debutnya di kejuaraan kelas 125cc atau Moto3 pada
tanggal 13 April 2008 , di GP Portugal 2008 pada usia 15 tahun 56 hari.
Dia tercatat sebagai pembalap termuda spanyol yang berhasil merebut
posisi pole dan podium di ajang kejuaraan MotoGP Márquez di GP Belanda
2010. Márquez kemudian memperoleh podium pertamanya tanggal 22 Juni 2008
di GP Inggris 2008 pada usia 15 tahun 127 hari. Pada 2009, dia adalah
pembalap pabrikan KTM dan di GP Perancis 2009, dia memperoleh posisi
pole pertamanya pada usia 16 tahun 89 hari. dia juga meraih pole di GP
Spanyol 2010 tetapi dia terkena musibah pada lap pertama ketika pipa
knalpotnya jatuh dan berada dibawah ban belakang, yang menyebabkan
Márquez mengalami kecelakaan berat dan mencederai bahunya. Kemenangan
pertamanya diraih pada tanggal 6 Juni 2010 di GP Italia 2010. Kemenangan
selanjutnya terjadi di GP Inggris 2010 , GP Belanda 2010 dan GP Catalan
2010 yang menjadikan Márquez sebagai pembalap termuda yang memenangkan
empat balapan berturut-turut. Kemenangan kelimanya diraih di GP Jerman
2010 dan menjadi kemenangan Derbi yang ke-100 di kejuaraan MotoGP.
Márquez menjadi pembalap pertama sejak Valentino Rossi di 1997 yang memenangkan 5 balapan berturut-turut di balapan 125cc.
“Bersaing di MotoGP adalah impian saya, ada banyak pembalap terbaik di sana seperti Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Saya harap Rossi
masih tetap bertahan di sana saat saya bergabung di kelas itu karena
dia adalah salah satu rider terbaik dalam sejarah MotoGP dan saya akan
senang sekali jika bisa membalap dengan dia,” tutur Marquez dikutip
motogp.com.
Marc Marquez kemudian pindah ke kelas Moto2 pada tahun 2011 sebagai
pembalap tunggal dari tim baru Monlau Competición, yang dikelola oleh
manager pribadinya sendiri Emilio Alzamora, Setelah itu Marquez sempat
menjadi kandidat juara dunia Moto2 musim 2011. Sayang, ambisinya untuk
merengkuh gelar dalam debutnya di kelas tersebut harus pupus. Ini karena
absen pada seri terakhir di Valencia, menyusul gangguan pada matanya
akibat kecelakaan saat latihan pada seri sebelumnya, di Sepang,
Malaysia. kemudian setelah itu, Pada musim 2012, Marquez dipastikan
bertahan di kelas Moto2. Marquez berhasil meraih gelar juara dunianya
pada musim 2012 diajang Moto2 setelah berhasil mendominasi dimusim itu,
kemudian Marc Marquez sepakat dan menanda tangani kontrak dengan Repsol
Honda Team untuk jangka waktu dua tahun kedepan bersama tim pabrikan
Honda menggantikan juara dunia MotoGP dua kali Casey Stoner yang telah pensiun tahun ini sekaligus menjadi rekan setim dengan Dani Pedrosa.
Dimusim 2013 ini, sampai saat ini Marquez masih memimpin puncak klasemen
sementara beberapa angka dari Jorge Lorenzo yang ada di peringkat
kedua. Namun Kemenangan di Motegi membuat Lorenzo
menghidupkan peluangnya untuk mempertahankan gelar juara dunia. Hal
inilah yang dikhawatirkan Marquez. Ia tidak ingin gagal untuk kali
ketiga untuk memastikan diri menjadi juara dunia. Marquez hampir pasti
menjadi pembalap termuda yang menjadi juara dunia MotoGP jika finis
keempat atau lebih baik dari itu dalam seri balapan Valencia. Jika
Marquez dimahkotai juara di negeri kelahirannya bulan depan, maka dia
akan mencetak sejarah menjadi pembalap pendatang baru pertama yang
menjadi juara dunia dalam 35 tahun terakhir.
Referensi :
- http://lidyanuramalia.blogspot.sg/2012/09/marc-marquez-alenta.html
- http://www.bola.net/otomotif/sukses-di-road-racing-marc-marquez-awali-karir-di-motocross-900af7.html
- http://www.lintasmotor.com/2013/05/biodata-marc-marquez-pembalap-motogp.html
- http://sidomi.com/226363/klasemen-motogp-2013-marc-marquez-makin-kokoh/
- http://bola.liputan6.com/read/731634/marquez-tak-ingin-gagal-di-valencia
0 komentar:
Posting Komentar